GOA
MAMPU, DESA CABBENGNGE, KABUPATEN BONE
Assalamualaikumwarahmatullahiwabarakatuh
Perkenalkan Nama Saya
Nina Amalia Aman Berasal Dari Bone Sulawesi Selatan, Saya Akan Menceritakan
Sebuah Destinasi Wisata Bersejarah Di Kampung Halaman Saya Yaitu Goa Mampu,
Dimana Cerita Melegenda Dari Goa Ini Sudah Sangat Tersebar Luas, Untuk Lebih
Jelasnya Mari Kita Simak Ceritanya.
Legenda Sang Putri Raja
Dan Alat Tenun
Sayangnya, yang
membawakan alat tenun tersebut adalah seekor anjing peliharaan sang putri.
Merasa tidak bisa lagi menarik janjinya, sang Raja murka dan marah lalu
mengutuk siapapun menjadi batu. Dalam sekejap seluruh yang ada dikampung
tersebut berubah menjadi Batu.
Pemandangan Menakjubkan Yang Ada Didalam Goa
Sebagian besar
masyarakat menyebut Goa ini dengan allebborengnge Ri Mampu (Musibah/petaka di
Mampu). Namun, disisi lain Goa Mampu kini disulap Menjadi Objek Wisata Yang
Menawan dan Indah. Ketika masuk ke dalam Goa, Kamu akan disambut dengan
pemandangan stalagtit dan stalagmit yang sangat rapi.
Goa yang kata masyarakat
luasnya 2000 meter ini memang mirip seperti perkampungan, terbukti dengan
batu-batu yang menyerupai hamparan sawah, sebuah gubuk, manusia, perahu, serta
hewan seperti tikus, buaya, kuda, dan burung bertengkar.
Goa Mampu Masih Akrab
Dengan Hal Mistis
Goa yang kata masyarakat
konon dulunya adalah sebuah perkampungan ini juga menyimpan kisah mistis.
Walaupun belum diketahui milik siapa, di Goa ini terdapat kuburan kuno, Selain
itu, sebelum memasuki Goa, pengunjung harus membungkuk dan menemukan dua batu
yang harus dipukul.
Anehnya, salah satu batu
tersebut akan mengeluarkan bunyi nyaring layaknya besi. Di ujung lorong goa
akan ada dua batu lagi, yang dipercaya masyarakat sebagai pemberi petunjuk
mengenai datangnya bencana alam saat ujung batu sudah saling bersentuhan.
Rumah Kelelawar Yang
Hampir Tidak Ada Penerangan
Objek wisata yang
terletak di lereng Gunung Mampu, sekitar 250 meter dari permukaan laut ini
hanya dihuni oleh banyak kelelawar serta burung wallet. Goa Mampu nyaris tidak
ada penerangan sama sekali kecuali di tempat yang memang mendapat sinaran
matahari.
Sebelum
masuk Goa, terdapat peminjaman obor khusus untuk para pengunjung dengan sewa 5
ribu per Obor. Selain itu terdapat Guide Lokal yang akan memandu agar para
pengunjung tidak tersesat selama susur goa, karena Goa ini merupakan Goa
terluas yang ada di Sulawesi selatan.
Akses
Jalan Menuju Goa Yang Mudah Dijangkau
Goa dengan panorama indah ini memiliki akses
jalan yang cukup mudah untuk dijangkau, tidak heran jika banyak turis lokal
serta mancanegara yang berkunjung kesini. Letaknya dilereng Gunung Mampu, Desa
Cabbeng Kecamatan Dua Boccoe, Sulawesi Selatan. Jika ditempuh perjalanan darat
dengan menggunakan depeda motor, butuh waktu 60-90 menit dijalan yang cukup
memadai.
Sepanjang perjalanan
menuju Goa Mampu kamu akan disuguhkan dengan pemandangan hijau hamparan
persawahan. Setelah tiba di goa, tiket masuk juga sangat murah meriah, 10 ribu
untuk pengendara motor, 35 ribu untuk pengendara roda empat.
Walaupun belum ada
penelitian yang terbukti menyatakan kebenaran tentang legenda ini, cerita ini
sudah diceritakan dan diketahui oleh hampir semua masyarakat Bone. Ada satu hal
yang bisa kita pelajari dari cerita Sang Raja, fikirkanlah akibat yang akan
ditimbulkan dari bicara kita karena lidah memang lebih tajam daripada pedang.
Mungkin Hanya Itu Yang
Dapat Saya Sampaikan Kurang dan Lebihnya Mohon Dimaafkan ...
Terimakasihhh ...